Tongcai

Tongcai (冬菜, dōngcài) adalah sayuran khususnya terbuat dari sawi putih yang diasinkan.[1] Tongcai biasanya dijadikan sebagai pelengkap yang ditaburkan di atas mi atau bubur, berbentuk potongan kecil-kecil berwarna cokelat. Sawi Putih diiris tipis, diberi bawang putih dan garam, dan disimpan beberapa lama.

Saat ini beberapa pembuat pempek makanan khas tradisional Palembang menggunakan tongcai untuk memperkuat rasa kuah/cuko.[butuh rujukan]

Referensi

  1. ^ Sutomo, Budi; Chen, Hayyana (2015). Koleksi Resep Chinese Food. Kawan Pustaka. hlm. 14. ISBN 978-979-757-612-7. 

Bacaan lainnya

  • TimDapur Demedia (2009). Variasi Pempek & Siomay. DeMedia. hlm. 4. ISBN 978-979-1471-54-1. 


  • l
  • b
  • s